Friday, November 27, 2009

Happy to be a Wikipedian

I identified the #tropenmuseum picture I blogged about on Commons. For this picture there is already a translation on Commons in Indonesion... When a fellow Wikimedian does this for us on Eid al-Adha, I am truly amazed, happy and grateful.

Penarikan batu “Darodaro” untuk almarhum Saoenigeho dari Bawamatalua, Nias. Batu yang berasal dari dasar sungai ini ditarik menempuh jarak 3 km yang dimungkinkan dengan penggunaan konstruksi alat penarik khusus. Batu besar (megalit), kadang dihias dengan bagus, adalah bagian dari budaya di pulau Nias. Di Nias dijumpai patung batu besar, kursi batu untuk kepala suku, serta meja batu tempat pengadilan. Ada juga batu besar yang dibutuhkan untuk memperingati kematian orang penting. Sewaktu batu untuk tujuan peringatan tersebut dipasang, biasanya diadakan pula suatu pesta ritual yang bertujuan melapangkan jalan orang meninggal tersebut untuk bergabung dengan nenek moyangnya di kehidupan setelah kematiannya. Pada foto terlihat bahwa batu ditarik ke atas. Konon dibutuhkan 525 orang selama tiga hari untuk mendirikan batu ini di desa Bawemataluo. (P. Boomgaard, 2001)
Thank you Ivan..
GerardM

No comments: